4 Aplikasi Untuk Memudahkan Mencatat Keuangan

Aplikasi Mencatat Keuangan – Sekarang kita dapat dengan mudah menggunakan smartphone untuk mencatat keuangan.. Keuangan menjadi salah satu kunci sukses dalam berbisnis dan hidup. Sayangnya, banyak pengusaha yang masih lalai dalam pencatatan keuangan bisnis dan pribadi. Biasanya mereka tidak tahu kemana perginya uang yang sudah digunakan, karena tidak ada pencatatan uang keluar dan masuk.

Memang kini industri perbankan sudah menyediakan fasilitas yang mumpuni untuk mengurangi pencatatan keuangan bisnis, tapi tidak untuk keuangan pribadi dan pengeluaran yang kecil. Tidak semua orang menggunakan kartu debit untuk membeli kebutuhannya. Sehingga tidak semua transaksi keuangan bisa di ketahui oleh bank.

Lalu bagaimana caranya agar kita tetap mengetahui pengeluaran tersebut? Jawabannya adalah dengan mencatatnya. Media apa yang paling praktis untuk mencatat pengeluaran tersebut?

Kini kita bisa mencatat pengeluran pribadi dan bisnis dengan aplikasi yang tersedia pada smartphone.

Baca Juga:
10 Rahasia Jualan Sukses di Internet
6 Hal Terpenting Ketika Memulai Usaha
3 Model Bisnis Yang Mudah dilakukan Pemula

Berikut adalah aplikasi smartphone yang memudahkan mencatat keuangan kita.

1. Toshl

Toshl merupakan aplikasi pencatat keuangan yang memiliki fitur yang lengkap. Kita bisa menggunakan berbagai fitur tersebut secara gratis. Kemudahan yang ditawarkan selain mencatat setiap pendapatan dan pengeluaran adalah kita bisa membaginya dalam beberapa kategori. Sehingga kita bisa melihat segala transaksi yang berkaitan dengan kategori.

Ada fitur yang berbayar untuk kebutuhan yang lebih kompleks. Anda bisa upgrade dengan berlangganan bulanan. Jika kita menggunakan versi berbayar maka laporannya yang dapat dibuat dalam bentuk Excel, PDF atau Google Docs.

2. Expense

Aplikasi ini tampilannya lebih sederhana dibandingkan aplikasi keuangan lainnya. Fitur dari Expense adalah mencatat berbagai pendapatan dan pengeluaran dengan mudah dan cepat. Menambahkan transaksi, chart, budget, dan account merupakan fitur standar yang bisa ditemukan di aplikasi ini. Penggunaan aplikasi sangat mudah, kita cukup menambahkan transaksi dengan menekan tombol yang telah disediakan.

3. NgaturDuit

Ini adalah aplikasi yang membuat kita merasakan bahwa mengatur keuangan tidak rumit. Kita bisa mencatat segala macam pengeluaran rutin seperti membayar listrik, air, atau gaji bulanan asisten rumah tangga sampai saldo investasi. Cara penggunaanya pun tidak ribet. Menariknya, kita bisa melakukan konsultasi keuangan secara gratis di Website-nya.

Aplikasi ini cukup detil, kita bisa menambakan berbagai data yang kita miliki. Kita bisa menambahkan dua rekening yang kita punya, bahkan bisa lebih dari dua. kita bisa melakukan pencatatan untuk keduanya di subyek yang berbeda. Hal ini juga berlaku untuk transaksi dan anggaran. Kita juga bisa menentukan kategori setiap transaksi dan anggaran.

4. Neraca Mobile

Pada tampilan summary neraca mobile, ada ringkasan-ringkasan laporan yang dibuat oleh pengguna. Lalu ada tampilan daftar item dengan tipe debit (pengurangan), dan kredit (penambahan). Anda juga bisa export dokumen laporan tersebut sehingga pengguna dapat menyimpan arsip arsip laporan keuangannya. 

Aplikasi ini menggunakan pencatatan periode yang bisa disetting secara manual maupun otomatis. Periode inilah yang digunakan sebagai keyframe pencatatan. Ketika ganti periode, pencatatan periode sebelumnya secara otomatis terbawa pada periode berikutnya. Hal ini berlaku untuk cashflow, saving dan loan. Untuk allocation, akan selalu melakukan alokasi baru untuk periode berjalan.

Sekarang mencatat kondisi keuangan seperti pendapatan dan pengeluaran menjadi lebih praktis. Anda cukup menggunakan smartphone yang selalu dibawa untuk melakukan hal tersebut, jadi sudah tidak ada alasan lagi untuk lalai dalam melakukan pencatatan keuangan.

Sekian artikel kali tentang aplikasi mencatat keuangan di smartphone. Semoga dapat bermanfaat. Jika ada yang ingin ditanyakan atau kritik dan saran silakan tulis dikolom komentar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *